Kalau Anda selama ini sering mengikuti artikel yang ada di hitmansystem.com , Anda pasti pernah membaca Wanita dan Pasir Hisap.
Nah sekarang saya akan menceritakan tentang Pria dan Lubang Buaya.
Pertama-tama, apa itu lubang buaya?
Lubang buaya adalah julukan untuk sumur dimana para Jenderal Angkatan Darat dibuang oleh kelompok PKI (atau setidaknya begitu menurut sejarah).
Kalau lubang buaya dalam sejarah adalah sumur dengan dasar, maka dalam Hitman System, lubang buaya adalah lubang tidak berdasar.
Saat Anda terjatuh ke dalamnya, Anda akan terus melayang tanpa pernah berhenti.
Lubang desperate, lubang lonely, lubang sakit hati, ya itu nama lain dari Lubang Buaya yang saya maksud.
Saya masih ingat bertahun-tahun lalu saat sedang mengejar seorang wanita, saya bertanya ke teman-teman apa yang harus dilakukan untuk menarik perhatiannya.
Dan seperti yang pernah Anda alami juga, rata-rata mereka akan mengatakan hal yang sama: "Udah tunjukkin elo suka ama dia lom?" atau "Ajak nonton, bayarin!"
Waktu itu saya tidak tahu apa-apa.
Tentu saja semua usulan itu terasa sangat benar. Saya melakukannya dengan setia dan persis anjuran mereka. Singkat cerita, saya berakhir tergelincir, jatuh, dan patah hati.
Setelah pelan-pelan merangkak naik, saya kembali bertemu wanita yang menarik.
Saya kembali bertanya ke teman-teman dengan saran mereka yang tidak berubah. Mentalitas saya yang masih lossy membuat saya melupakan pengalaman sebelumnya dan mengambil jalan yang sama.
Saya terjatuh kembali. Saya tidak belajar dari pengalaman. Saya kembali menempuh jalan yang sama yang menyebabkan saya dulu terjatuh.
Anda pasti pernah mendengar anekdot "Keledai aja gak akan jatuh di lubang yang sama."
Jika seekor keledai terjungkir pada sebuah jalan, dia memiliki cukup intelijensi untuk mengenali bentuk lubang yang membuatnya terjatuh dan berusaha menghindarinya lain kali. Seekor keledai menggunakan kemampuan otaknya (yang serba terbatas) untuk tidak terjatuh lagi.
Sebagai pria, kita katanya dianugerahi kekuatan logika yang mengatasi intuisi hati. Tetapi pada kenyataannya dalam urusan romance, seringkali logika itu lalu dikalahkan oleh emosi-emosi lainnya.
Anda tidak menyadari ketika Anda berusaha merangkak naik setelah sebelumnya terjatuh dari wanita A yang menolak Anda, tiba-tiba datang wanita B yang menawan hati Anda sehingga Anda mengulang jalan berlubang yang sama dan Anda kembali tergelincir ke dalamnya.
Anehnya, Anda akan sibuk menyalahkan lubang sialan itu atau malah menyalahkan wanita tersebut.
Anda jarang sekali menyadari bahwa mungkin jalan yang Anda lalui itu yang menyebabkan Anda terjatuh.
Saat seorang pria sedang mengejar wanita, ia akan terbiasa untuk menggunakan jalan yang sama, jalan yang diajarkan oleh paragdima, oleh lingkungan, oleh TV, film, atau novel. Jalan yang Anda pikir akan mengantarkan Anda ke hati wanita tersebut.
But sayangnya..
... yang ada di ujung jalan tersebut adalah lubang yang tidak berkesudahan.
Jadi apa yang harus saya lakukan untuk menghindari lubang tersebut?
Pertama, sadarkan diri Anda dari paradigma yang salah. Buang saran-saran dari teman Anda yang dulu terbukti hanya membuat diri Anda terjatuh.
Kedua, mungkin bukan salah Anda kalau Anda hanya mengetahui hanya satu jalan untuk mendapatkan wanita. Semua orang di sekeliling Anda terbiasa mengejar wanita, jadi Anda otomatis melakukan hal yang sama. Saya tidak bisa memberikan Anda puluhan jalan lainnya berikut detil cara kerja karena itu hanya tersedia di HSEW, namun yang bisa saya bagikan adalah satu prinsip utamanya: JANGAN PERNAH MENGEJAR WANITA DENGAN NGAREP!
Langkah ketiga adalah, tampar diri Anda ketika Anda sadar Anda tengah berjalan menurun menuju lubang tersebut, dan segeralah berbalik arah! Karena begitu Anda mencicipi jalan tersebut, Anda akan terus mencoba jalan tersebut berharap ujungnya bukanlah lubang. Dan begitu Anda terjatuh, Anda akan terus terjatuh sampai Anda mau berusaha menarik diri Anda dan mencari jalan yang lain.
So guys, do us a favor.
Kalau keledai saja bisa sadar saat mengambil jalan yang salah, Anda juga bisa kan? Atau Anda lebih dungu dari keledai dan masih tetap melangkah di jalan yang berujung lubang buaya itu?
Sahabat Anda,
Jet
PRIA LUBANG BUAYA
Diposting oleh van Tovich di 21.12 0 komentar
Label: d' Inspirations
25 CARA MENGOBATI LUKA CINTA
Hari-hari indah bersama pasangan berakhir sudah.Lupakan saja kesedihan itu! masih banyak jalan untuk meraih cinta lagi hari ini dan akan datang!!!!!
Meski kita berharap kalau ini hanya mimpi, tapi kisah cinta itu sudah berakhir. Rasanya kita sudah tidah ingin jatuh cinta lagi. HEY, jangan hanyut dalam duka! Bangkit dan katakan, "I WILL SURVIVE"! Asal tahu saja, Kita tidak sendirian di dunia ini.
Berikut ini beberapa tips yang dapat menambal hati yang luka.
1. Merasa yakin kalau mantan bukan satu-satunya orang yang bisa membahagiakan kita.
Mnurut psikolog Aleta Korman, jangan terlalu banyak bermimpi punya kisah cinta yg
heppy ending. jangan takut, masih ada orang lain yg mungkin lbh cocok untuk kita!
2. Luangkan waktu untuk diri sendiri. Tak usah peduli dengan penampilan hari ini.
Mengunci diri di kamar, tak menyisir rambut,menangislah jika ingin menangis. tapi
batasi 24 jam saja.
3. Pukul dan tendang yang keras! Ini di lakukan aktris Patsy Kensit saat putus cinta
dengan kekasihnya. "Waktu saya lihat kekasihku sedang jalan dengan pacar
terbarunya, saya langsung tendang mobilnya keras-keras." kata Patsy.
4. Dandan yang spesial, pakai baju yang paling OK, lalu ke kafe atau tempat dansa yg
menarik. Musik dengan kecepatan 42 beat permnt terbukti dapat merangsang produksi
endorfin dalam tubuh. badanpun terasa lebih nyaman.
5. Patah hati? "Tak apa-apa. Semakin sakit perasaan kita saat putus cinta, akan mkn
kuat cinta kita pada pacar berikutnya.
6. Ambil kursus bela diri, seperti karate atau yudo. Sangat cocok membebaskan kita
dari rasa marah. Jika kita butuh pelampiasan, tinggal tinju saja bantal!
7. Ubah pemanpilan diri.Pergi ke salon, ganti potongan rambut baru yang tak pernah
kita bayangkan sebelumnya. Mengganti penampilan akan menimbulkan citra baru pada
diri kita. Orang di sekitarpun tak akan memperlakukan kita sebagai si malang yang
patah hati. Keadaan ini akan membantu kita melupakan mantan pacar dgn cepat.
8. Lupakan diet. Beli sekotak cokelat, makan sepuasnya. Tak setiap saat kita punya
kesempatan memuaskan makan coklat seperti ini. Perlu di ketahui, setiap potongan
cokelat yang kita gigit akan memberikan PHENYLETHYLAMINE, semacam zat kimia yang
keluar saat kita jatuh cinta.
9. "Stone quartz adalah batu yang melambangkan rasa percaya diri dan self respect."
Setiap kali kita memikirkan si dia, rabalah batu ini. Rasakan sakit di hati anda.
setelah itu, kuburkan rasa sakit dalam.
10.Makan spagheeti.Pasta mengandung karbohidrat yang akan meningkatkan perasaan bhgia
11.Setiap pagi setelah bangun tidur, katakan pada diri sendiri:'saya tak patah hati.
Atau kalimat lain,"saya tak butuhorang seperti dia."
12.Bermain musik. Ini adalah salah satu cara paling tepat untuk mengatasi kesedihan.
Bukan minuman keras dan mabuk-mabukkan!Musik memberikan kita inspirasi untuk meng
atasi masalah.
13.Meski cinta kandas, kita mungkin masih selalu mengira kalau mamntan pacar sangat
sempurna. Padahal, nobody's perfect. jadi pikirkan lagi mengapa kita selalu berpi
kir dia sangat hebat. Cari alasan dia ta sesempurna yang ada dalam bayangan kita.
14.Untuk menghalau kesedihan, baca kembali artikel-artikel tentang si dia, salah satu
nya artikel tentang kesetiaan menurut bintangnya. Mungkin betul, si dia bukan tipe
orang yang setia seperti yang kita idamkan.
15.Sibukkanlah diri dengan hal-hal yang kita senangi, seperti: liburan bersama teman-
teman, belanja ke mall, ikut aerobik atau kursus bahasa asing.
16.Saat patah hati, peliharalah binatang piaraan kesayangan.
17.Kenakan baju berwarna hijau atau segala sesuatu yang berwarna hijau."Menurut teori
terapi warna, hijau selalu diasosiasikan dengan hati." Memakai pakaian warna hijau
niscaya perasaan kita akan mendapat energi yang di perlukan.
18.Periksa pojok Barat-Daya rumah. "Ini ada daerah yang berkaitan dengan hubungan per
cintaan," kata Mery Lambert. Jika ternyata kita masih menemukan barang-barang
miliknya atau fotonya tergantung di sini, segera pindahkan.
19.Meski kekasih sudah pergi, Kita tak di larang untuk berfantasi. Tapi,takar lagi
porsinya agar tak membuat tambah sedih.
20.Kenapa tak mencoba mandi special sekali-sekali? Mandi dgn produk yang mengandung
aromatik laut akan membangkitkan kadar endorfin dalam tubuh.
Perlu diketahui, aromatik laut ini akan meningkatkan produksi B-endorphine,alias
hormon 'bahagia'.Jadi meski pacar sudah tak ada di samping, tak ada alasan untuk
terus bersedih.
21.Lebih baik punya cinta yang kandas daripada tak punya cinta sama sekali.
"Patah hati pembelajaran suatu hubungan, kita tidak akan tahu arti suatu hubungan
kalau belum pernah mengalami sakitnya patah hati", Kata Tracy Shaw.
22.Lupakan kesedihan dengan olahraga. salah satunya, coba lakukan gerakan senam untuk
mengatasi trauma. Menurut physical trainer Amerika, "Gerakan ini akan merangsang
hormon yang bisa membuat kita merasa lebih nyaman.
23.Pacar yang pergi meningalkkan kita memang menyedihkan. Menangis dan meluapkan pera
saan bisa membebaskan kita dari belenggu yang menyiksa. Jika kita ingin menangis,
tengadahkan wajah tinggi-tinggi.Sikap ini akan membantu kita meningkatkan gairah
hidup. Sealin itu, juga cukup untuk menghentikan air mata yang sudah muncul dan
siap mengalir.
24.Buat profil pacar baru idaman. Pengalaman berpacaran dengan mantan akan memberi
pandangan lain terhadap calon pacar. Gunakan pengalaman pribadi ini sebagai petu
njuk membuat profil hubungan yang idel. Gambarkan seluruh ciri fisik,emosi,spiri
tual dan kemampuan profesional pasangan yang kita inginkan. Setelah selesai kaji
ulang daftar tadi. tentukan langkah yang harus diambil agar kita bisa belajar me
nyesuaikan dngan ciripasangan idaman.
25.Percayalah pada takdir. Jika saat berpisah rasanya sakit, semuanya sudah tertulis.
Sama halnya dengan masa-masa bahagia, semuanya sudah di gariskan. Jadi,tak perlu
terlalu sedih. Hadapi semua kenyataan dengan lapang dada.
Demikianlah beberapa tips yang di bagikan para pakar bagi kita yang sedang mengalami luka hati karena patah hati. Semoga dapat menyembuhkan luka hati kita.
Sumber: COSMOPOLITAN, edisi Januari 2002.
Diposting oleh van Tovich di 20.49 0 komentar
Label: d' Inspirations
PATAH HATI
Part 1
Memang selain pikiran,nafsu setiap makluk hidup juga diberikan perasaan. Dengan perasaan itu kita dapat merasakan banyak hal seperti senang, gembira ,sedih, dan salah satu yang patah hati ini. Perasaan yang satu ini memang sangat tidak mengenakan. bt…..
kesel…
hopeless…
Melihat orang yang kita sayangi, cintai pergi begitu cepat. Disaat percikan baru saja muncul. tak heran banyak orang yang putus asa menghadapi masalah ini. saya sendiri pun begitu sedih, sedikit frustasi, serasa gak bergairah merasakan hal ini saat ini. Hidup terasa begitu sulit. Gak ngerti harus gimana menghadapinya, bingung banget mo gimana ?
sedih banget klo mengingat kenang yang dah pernah dibuat.
sulit sekali menghapus kenangan itu.
gak rela klo si dia pergi jauh
sakit hati ini klo melihat dia dengan pria lain.
ditambah lagi klo patah hati ini karena pihat ketiga, udah gitu temen deket sendiri lagi.
belum lagi ini adalah hal yang pertama.
wah komplit banget sih kesedihan ini.
sakit banget rasa nya hati ini
seperti ditusuk 2 buah pedang dari belakang
serasa hilang harapan dan cita-cita selama ini.
lelah sekali memikirkan semua nya ini.
terkadang terpikir mengapa ada orang setega itu?
apa masih adakah perasaan dihatinya?
sampai kapan penderitaan ini akan berakhir…
kenapa bisa jadi kayak gini?
apa yang salah dari ku?
aaarrrggggggggg
kuingin teriaaaaakkk
sebetulnya sih gak masalah klo pun kita putus.
tapi harus kah dengan cara seperti ini, secepat ini, seperih ini?
ah…..
terkadang cinta memang kejam
datang tanpa disangka sangka
pergi begitu saja tanpa disangka sangka juga
kenyataan sangat berbeda dengan harapan yang ada selama ini.selara terbalik 180 derajat.
akankah kutemukan jawaban ,obat penyembuh rasa sakit ku?
sampai kapan badai ini berlalu
sampai kapan kegalauan hati ini hilang
ku hanya bisa menunggu , merasakan sakit ini.
huh…
dari... Iwank's Blog
Diposting oleh van Tovich di 20.41 0 komentar
Label: d' Inspirations
Zinedine Yazid Zidane (IPA: [ˌzineˈdin jaziːd ziˈdan]; bahasa Arab: زين الدين زيدان, Zainuddin Zidan lahir 23 Juni 1972) yang terkenal dan populer dengan nickname Zizou adalah seorang pesepak bola Perancis keturunan Aljazair. Posisinya adalah gelandang menyerang. Memulai karir sebagai pemain di klub AS Cannes, ia kemudian bermain di Bordeaux, Juventus dan terakhir Real Madrid. Ia pensiun dari sepak bola klub pada tahun 2006 dan pensiun dari tim nasional sepak bola Perancis setelah Piala Dunia 2006.
Setelah penampilan yang sangat fantastis di Piala Dunia 1998 dan Piala Eropa 2000, tidak sedikit publik sepak bola yang menganggapnya sebagai pemain terbaik di dunia. Kelebihan dan keahliannya melakukan dribbling dan penguasaan bola sering membuat pemain lawan merasa frustasi karena sulitnya merebut bola darinya. Pelatih-pelatihpun beranggapan bahwa memaksakan man-to-man marking terhadap Zidane adalah pekerjaan sia-sia. Bahkan produsen olahraga asal Jerman Adidas membuat "formasi baru" yakni 4-Zidane-2.
Pada 1993, Zidane menikah dengan Véronique Zidane (kelahiran Lentisco), seorang mantan pedansa Perancis dan model Spanyol [2] Keempat anaknya: Enzo (lahir 24 Maret 1995
Nama lengkap Zinedine Yazid Zidane
Tanggal lahir 23 Juni 1972
Tempat lahir Marseille, Perancis
Tinggi 185 cm
Pangg. akrab Zizou
Posisi Gelandang menyerang
Klub remaja
Klub profesional*
1988-1992
1992-1996
1996-2001
2001-2006 AS Cannes
Girondins Bordeaux
Juventus F.C.
Real Madrid 61 (6)
135 (28)
151 (24)
`55 (37)
Tim nasional
1994-2006 Perancis 108 (31) [1]
* Jumlah penampilan dan (gol) klub profesional
hanya dihitung berdasarkan liga domestik.
Perjalanan karir
Zizou dilahirkan di Marseille dan dibesarkan di La Castellane. Walaupun lahir di Marseille, Zizou belum pernah bermain untuk Olympique de Marseille. Karir Zizou dimulai pada usia 14 tahun, anak dari imigran Aljazair ini terlihat oleh seorang pencari bakat dan ditawari tempat di Akademi AS Cannes. Selama di liga Prancis, Zizou bermain untuk AS Cannes dan Bordeaux, sebelum dibeli oleh Juventus sebesar £3 juta.
Pada tahun 2001 Zizou ditransfer dari klub Italia, Juventus F.C. ke Real Madrid dengan kontrak selama 4 tahun. Biaya transfer sebesar €66 juta, membuat ia menjadi pemain sepak bola dengan transfer termahal di dunia. Ia mencetak gol kemenangan 2-1 melawan klub Jerman, Bayer Leverkusen pada 2001-2002 Final Champions League di Glasgow di Hampden Park. Tahun berikutnya di Piala Dunia 2002 ia hanya tampil sekali membela Perancis karena didera cedera. Dalam turnamen tersebut, Perancis tidak berhasil mencetak satu golpun dan terpuruk di dasar grup pada babak pertama sehingga gagal lolos ke babak berikutnya.
Tahun 2004 setelah Piala Eropa 2004 berakhir, Zidane pensiun dari sepak bola internasional, namun saat Perancis mengalami kesulitan untuk meloloskan diri ke Piala Dunia 2006, Zidane mengumumkan pada Agustus 2005 bahwa ia akan kembali bermain di tim nasional. Perancis akhirnya lolos, tetapi Zidane yang baru melalui musim yang dipenuhi cedera di Madrid, memutuskan bahwa ia akan mundur setelah Piala Dunia tersebut berakhir.
Pada tanggal 25 April 2006, Zizou secara resmi mengumumkan keputusannya untuk mundur dari klub dan tim nasional sepak bola Perancis setelah Piala Dunia 2006.[3]
Zidane pada tahun 2004.
Zidane pada tahun 2004.
Pada tanggal 7 Mei 2006 Zizou memainkan pertandingan terakhir sebagai tuan rumah untuk Real Madrid di Stadion Santiago Bernabéu. Pemain Real Madrid memakai baju kaos khusus yang bertanda "ZIDANE 2001 - 2006" tertulis di bawah logo klub. Seperti yang dapat diduga, pendukung Real Madrid memberikan dia sambutan yang hangat dan mendukung Zizou sepanjang pertandingan. Pertandingan ini melawan Villarreal CF dan, sayangnya untuk Zizou, hasil terbaik yang diperoleh Real Madrid adalah seri 3-3. Zizou mencetak gol kedua untuk Real Madrid tanpa perayaan besar-besaran. Zizou menukar baju kaosnya dengan Juan Roman Riquelme, pemain Villarreal CF dan gelandang Argentina. Pada akhir pertandingan, pendukung Real Madrid mengucapkan selamat jalan untuk Zizou dengan memberi ia tepuk tangan panjang, yang membuatnya menitikkan air mata.
[sunting] Piala Dunia 2006
Pada dua pertandingan awal Piala Dunia 2006, ia tampil buruk dan bahkan harus absen pada pertandingan ketiga akibat akumulasi kartu kuning. Zidane kemudian menunjukkan kembali permainan terbaiknya di babak-babak berikutnya, dimulai dari pertandingan melawan Spanyol digugurkan 3-1, lalu Brasil ditaklukkan 1-0, dan kemudian Portugal dikalahkan 1-0. Dengan bentuk permainannya saat itu, banyak yang berharap bahwa Zidane akan menggantung sepatu dengan indah dengan mengalahkan Italia di final, namun karirnya berakhir pahit saat ia dikartu merah wasit Horacio Elizondo pada pertandingan final akibat menanduk bek Italia, Marco Materazzi di bagian dada.
Walaupun karir sepakbolanya berakhir pahit Zidane terpilih sebagai pemain terbaik Piala Dunia 2006 versi Fédération Internationale de Football Association dan para wartawan yang meliput ajang tersebut dengan mendapat 2012 poin, kapten Italia Fabio Cannavaro di posisi dua dengan 1977 poin dan pemain Italia lainnya, Andrea Pirlo di posisi tiga dengan 715 poin. Alasan ia dipilih menjadi pemain terbaik karena berhasil menampilkan penampilan yang menawan serta menunjukkan kepemimpinan yang baik dalam membawa Perancis yang terseok-seok di babak penyisihan grup sampai ke babak final. Pelatih Perancis Domenech dan sang "Kaisar" Beckenbauer membela keputusan FIFA untuk tetap memberikan gelar tersebut meskipun Zizou dianggap melakukan tindakan bodoh tersebut terhadap Materazzi. Materazzi mungkin dianggap mengatakan kata-kata yang sangat menyinggung pemain terbaik dunia 3 kali tersebut sehingga membuat ia menjadi emosi dan akhirnya melakukan tindakan tersebut.
Menurut laporan BBC, pemilihan Pemain Terbaik dilakukan pada masa istirahat setelah babak pertama. Koresponden BBC, Gordon Farquhar, berpendapat bahwa "jika kita menanyakan kepada para wartawan yang telah melakukan pemilihan tersebut setelah pertandingan berakhir - apakah mereka akan mengubah suaranya - mungkin mereka akan melakukannya."[4]
Lagu berjudul Headbutt yang terinspirasi dari serudukan kepala Zinedine Zidane ke dada Marco Materazzi di final Piala Dunia 2006 menjadi lagu yang paling terkenal di Perancis. Dalam dua setengah pekan awal, ada 80.000 pengunduh lagu tersebut di situs.
Diposting oleh van Tovich di 19.49 0 komentar
Label: Biografi
MODERNITAS VS KONSERVATISME
BAB I
Pendahuluan
MODERNITAS VS KONSERVATISME
DAN
PAHAM ATAU ALIRAN MENYIMPANG DALAM ISLAM
Pengertian
Konservatif dan Modernitas
Globalisasi merujuk pada hilangnya batas-batas geografis yang sebelumnya menjadi matra pengikat solidaritas bagi masyarakat di satu negara, benua, ataupun satuan wilayah lainnya. Ia bertautan dengan fenomena menyatunya ikatan-ikatan solidaritas di bawah kepentingan untuk menjaga tegaknya tatanan dunia baru demi terwujudnya perdamaian.
Konservatif berasal dari bahasa latin com servare yang artinya melindungi dari kerusakan. Menurut istilah berarti menjaga dari adanya perubahan serta menjaga kemurnian dan keaslian dari ajaran agama.
Sedangkan modernitas berasal dari kata modern yang artinya adalah melakukan perubahan. Menurut istilah modernitas yaitu adanya perubahan dengan memperhatikan adanya perubahan zaman, social, ekonomi dan budaya..
Paham dan Aliran
Paham dan aliran adalah dua kata yang sering dimaksudkan untuk satu kata, seakan tiada beda. Karena memang keduanya mengandung arti adanya suatu pemikiran yang dianut dan dipercayai oleh sebagian orang dalam sebuah komunitas atau kelompok tertentu. Namun demikian ada sisi perbedaan dari kedua kata tersebut.
Kata paham, lebih menunjuk kepada suatu alur pemikiran yang menganut prinsip tertentu, tidak terorganisirdan tidak memiliki pemimpin pusat, meskipun memiliki tokoh sentral yang menjadi figur panutan paham tersebut. Pada dasarnya pengikut dari suatu paham adalah orang-orang yang kritis, senang berpikir, terbuka dan menyambut baik adanya dialog-dialog, meskipun terkadang tidak demikian.
Sedangkan aliran, lebih berkonotasi terhadap suatu pemahaman yang terorganisir, ada ketua, pengurus beserta anggotanya, mempunyai aturan-aturan tertentu dan mayoritas pengikutnya hanya bisa taqlid buta dan selalu mengiyakan serta mengikuti perkataan pemimpinnya. Pengikut suatu aliran tertentu kebnyakan adalah orang-orang yang telah terdoktrin pikirannya, tidak suka dialog, serba dogmatis, anti kritik dan cenderung merasa paling benar.(Hartono Ahmad Jaiz. 2002).
Di Indonesia khususnya, terdapat bermacam-macam model paham dan aliran yang membawa aroma keagamaan maupun yang berkulit pemikiran. Banyak juga yang berkedok agama dan pemikiran sekaligus. Semua terangkum dalam khasanah keanekaragaman tanah air kita.
Yang menjadi pokok permasalan bagi kita, umat Islam adalah ketika suatu paham dan aliran tersebut membawa nama Islam. Sedangkan yang dibawa adalah ajaran yang menyimpang dan bertabrakan dengan akidah Islam yang benar. Aliran sesat yang berkembang dengan begitu subur di Indonesia tersebut tidak akan dapat ditolerir karena telah mengobrak-abrik pondasi pokok ajaran Islam.
Diperlukan sikap yang kritis dan obyektif dalam memandang suatu aliran atau paham tertentu, terutama yang telah dengan nyata telah sesat dan melenceng, apalagi yang menyesatkan. Karena bukan tidak mungkin ada sebab-sebab atau tujuan-tujuan tertentu dibalik muncul dan eksistensinya suatu paham atau aliran tersebut. Entah itu karena motivasi duniawi yaitu untuk mengejar harta, ambisi kekuasaan, membuat sensasi atau popularitas, kebodohan sang pemimpin atau memang adanya niatan atau propaganda untuk memecah belah Islam.
BAB II
Pembahasan
1. Islam Modernitas dan Konservatisme
A. Modenitas dan Konservatisme; Dua Pilihan
Bagaimana menyikapi dunia modern yang semakin kompleks dan sekuler, itulah yang menjadi tantangan Islam saat ini. Apalagi di Eropa, di mana Islam adalah minoritas yang dianut oleh para pendatang asal budaya non barat yang belum memasuki era sekuler. Di Belanda diskusi antara modernitas dan konservatisme ini dibayangi oleh pembunuhan sineas dan intelektual Theo van Gogh oleh seorang penganut Islam konservatif, gara-gara peandapatnya yang kritis terhadap Islam. Seorang pendukung dan teman dekat Theo van Gogh adalah Ayaan Hirsi Ali, mantan anggota parlemen Belanda dan bersama Theo van Gogh meluncurkan film "Submission" yang mengritik habis-habisan sikap Islam terhadap perempuan. Ayaan Hirsi Ali sendiri kini menyebut dirinya atheis dan terpaksa harus hidup dengan pengawalan ketat karena diancam hidupnya.
Harian Belanda Trouw menurunkan laporan ihwal diskusi Ayaan Hirsi Ali dengan tiga pemuda muslim Belanda asal minoritas pendatang: Faysal, Sam, dan Mehmet. Mereka penganut Islam modern, dan diajak Ayaan untuk berdikusi. Dalam diskusi ini kentara sekali bagaimana sulitnya bagi mereka yang mencoba menginterpretasikan Islam secara moderen untuk tidak terasing dari keluarga dan teman-teman muslim mereka. Pemisahan total antara negara dan agama berarti pemutusan tali ikat dengan tradisi Islam mereka, dan justru menyebabkan mereka akan terkatung-katung dan mudah dipengaruhi ide-ide Islam radikal yang berakar pada memuja muji masa silam. Suatu kontradiksi, namun Ayaan Hirsi Ali menyatakan toh ada jalan ketiga bagi Islam, berdasarkan debat terbuka yang disebut ijtihad, diskusi ihwal interpretasi ajaran Islam yang pada awal sejarah Islam adalah lumrah namun sejak berabad-abad tidak dilakukan lagi.
Trouw menulis, bagi mereka yang menganut modernisme, susah sekali untuk menyampaikan pesan secara umum karena media barat hanya tertarik pada Islam konservatif yang radikal dengan aksi-aksi sensasionalnya dan bukan pada mereka yang mengguting tali hubungan mereka dengan tradisi Islam demi perubahan masa kini. Memang pesan radikalisme konservatif dicampur impian masa silam yang indah-indah sering masuk pers, seakan-akan merekalah yang mewakili dunia Islam. Demikian juga halnya dengan Indonesia, negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia.
The Jakarta Post menurunkan artikel dengan opini seorang modernis yang aktif dalam gerakan HAM Aguswandi, yang kami kira adalah golongan orang-orang liberal. Judulnya: tolak konservatisme Islam. Penulis membagi dunia Islam dalam kategori "mereka" yang mendukung syariat penindas perempuan, anti demokratis, dan menentang multikulturalisme dan katergori "kami" yang Islam moderen, sekuler, demokratis dan kosmopolitan. Keunikan Islam Indonesia yang moderat inilah yang perlu dipertahankan. Penulis berpendapat "mereka" yang konservatif sudah menang di Aceh dan bisa kita saksikan dampak penerapan syariat ini: konservatisme dan fanatisme yang menghambat kemajuan.
B. Dibalik Modernitas
Memasuki era globalisasi yang tak mungkin dapat di hindari oleh umat manusia, terlebih oleh umat muslim, membawa dampak yang teramat besar. Berbagai macam bentuk krisis satu per satu terus datang menghantam. Tak pelak lagi datangnya rangkaian krisis itu menyebabkan kegoncangan dan krisis yang lebih besar lagi.
Umat dihadapkan pada krisis pada pemahaman Islam yang semakin memudar. Kerusakan Tauhid menjurus kepada kerusakan moral mengancam kehancuran.Munculah beberapa gerakan yang berjuang melalui cara yang berbeda.
Ada sebagian saudara kita ynag menyuarakan adanya pembaruan dalam Islam, menyesuaikan dengan kebutuhan pada zaman tetapi tetap harus sesuai dengan landasan nilai-nilai dasar ajaran Islam yang benar. Diantarannya yaitu Nahdlatul Ulama’ dan Muhammadiyyah di Indonesia.
Sikap moderat ini memilik fleksibelitas dan sangat adabtable dengan perkembangan zaman. Beberapa ciri dari modernitas dari modernitas yang sebenarnya telah diajarkan dalam Islam, diantaranya anjuran selalu menggunakan akal sehat (logika), mengedepankan etika, mampu beradaptasi dengan perubahan sosial yang ada.
Contoh paling nyata adalah kesuksesan dan kejayaan Islam di Cordova disaat Barat masih terbelakang dan terbelenggu dengan doktrin-doktrin gereja. Melahirkan peradaban tinggi dengan dasar iman dan ilmu pengetahuan beserta Ulama’-Ulama’ besar macam Ibnu Sina dan Ibnu Rusyd.
Dengan kata lain, Islam bisa berjalan beriringan dengan modernitas kalau umat Islam mampu menjembatani keduanya. Dalam konteks ini, penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta pemahaman tentang keislaman secara benar menjadi penting.
Tetapi perlu diperhatikan, perubahan yang terlampau berlebihan menimbulkan ancaman yang menyeramkan. Dibalik Modernitas terselip monster berbahaya: Liberalism!
C. Melihat Sisi Konservatisme
Sejalan dengan hancurnya moral umat islam karena pengaruh duniawi, terutama barat, memunculkan gerakan pertahanan dan perlawanan dengan upaya kembali pada ajaran Islam yang benar. Kebanyakan mereka memahami ajaran Islam secara tekstual dan apa adanya. Ada beberapa gerakan di Indonesia diantaranya Jamaah Tabligh dan Salafi.
Dengan asumsi bahwa Islam yang benar adalah Islam yang tetap berpegang teguh pada ajaran murni dari Rasulullah SAW, tanpa adanya perubahan sekecil apapun. Hal ini memungkinkan lahirnya dua aliran yakni Radikalisme dan Fundamentalisme.
Dan hal itulah yang memang gencar diincar oleh barat. Terkadang karena terlalu kaku dalam memehami ajaran Islam dengan tanpa memperhatikan perubahan sosio-cultural, mengakibatkan Islam seringkali diidentikkan dengan terorisme.
Aliran Sempalan dalam Islam
A. Bagaimanakah yang Disebut Sesat itu?
Banyak wacana yang mengemuka di masyarakat tentang siapa yang dapat dikatakan sesat dan bagaimana kesesatannya. Bukankah yang berhak menyesatkan dan membenarkan itu hanya Allah semata? Bukankah kita tidak berhak menuding dan memutuskan seseorang ?
Pendapat yang demikian itu tidak salah, hanya perlu diketahui dan dipahami secara lebih mendalam bahwa bukankah kebenaran (yang haq) dan yang salah (bathil) telah jelas. Kebenaran yang telah nyata itulah tidak akan pernah tertutupi oleh kesesatan. Tidak ada dasar menyatakan seseorang atau paham suatu golongan itu sesat kecuali mereka telah menyimpang dari ajaran ajaran Islam yang benar.
Dalam masalah sesat atau tidaknya suatu paham dapat kita ketahui dari beberapa kriteria sesat yang telah disepakati oleh para ulama’. Melalui Majelis Ulama’ Indonesia telah mengeluarkan fatwa dan kriteria kesesatan suatu pham atau aliran. Diantara kreteria yang dikeluarkan MUI, diantaranya adalah;
1. Mengingkari salah satu dari rukun iman yang 6.
2. Meyakini dan atau mengikuti aqidah yang tidak sesuai dengan Al-Quran dan sunnah.
3. Meyakini turunnya wahyu setelah Al-Quran.
4. Mengingkari otentisitas dan atau kebenaran isi Al-Quran.
5. Melakukan penafsiran Al-Quran yang tidak berdasarkan kaidah-kaidah tafsir.
6. Mengingkari kedudukan hadis nabi sebagai sumber ajaran Islam.
7. Menghina, melecehkan dan atau merendahkan para nabi dan rasul.
8. Mengingkari Nabi Muhammad sebagai nabi dan rasul terakhir.
9. Mengubah, menambah dan atau mengurangi pokok-pokok ibadah yang telah ditetapkan oleh syariah, seperti haji tidak ke baitullah, salat wajib tidak 5 waktu.
10. Mengkafirkan sesama Muslim tanpa dalil syar’i seperti mengkafirkan muslim hanya karena bukan kelompoknya.
Atas sepuluh kriteria tersebut kita dapat mengetahui apakah suatu golongan itu menyimpang, sesat dan menyesatkan.
B. Dibalik Munculnya Aliran-Aliran Sesat Dalam Islam
Merujuk pada makin maraknya bermunculan aliran-aliran yang menyimpang dan menyimpang dalam islam akhir-akhir ini, perlu kita ketahui akar permasalahannya. Dimulai dari latar belakang, tujuan, faktor-faktor hingga akibat yang ditimbulkannya.
Barang kali ini adalah salah satu fenomena lemahnya dakwah islamiyah di kalangan ummat islam itu sendiri. Ketika Rasulullah Saw wafat, maka dakwah islamiyah sempat terhenti dalam beberapa hari karena kesibukan para shahabat dalam menangani wafatnya Rasullullah saw. Dan apa yang kemudian terjadi….? bermunculanlah sejumlah nabi-nabi baru. Dan Abu Bakar R.a diberikan kefahaman oleh Allah swt bagaimana caranya mengatasi fitnah-fitnah tersebut, yaitu hidupkan kembali dakwah islamiyah. Maka dengan hidupnya kembali dakwah islamiyah akhirnya Allah swt selesaikan fitnah-fitnah tersebut.
Di zaman ini juga berlaku hal yang sama, muncullah berbagai penyimpangan pemahaman terhadap Islam, tidak lepas dari lemahnya dakwah islamiyah. Ummat islam hanya disibukkan dengan ibadah, sementara yang berdakwahpun banyak yang tidak sesuai dengan dakwahnya Nabi dan para shahabat. Tidak ada cara untuk mengembalikan kembali kejayaan ummat ini kecuali dengan cara yang sama sebagaimana ummat ini dibangun pada masa awalnya.
C. Menangkal dan Memberantas Kesesatan
Di Indonesia berkembangnya aliran sesat dapt dengan mudah ditemukan. Mungkin karena faktor historis karena terlalu lama dijajah Belanda mengakibatkan kita dilanda kebodohan. Yang jelas hal tersebut membuat kita banyak tidak mau menggunakan akal sehatnya, dan dalam menghadapi berbagai masalah lebih menyukai jalan pintas.
Ketika ada orang yang membawa ajaran baru yang belum dapat dipastikan kebenarannya tetapi menyuguhkan berbagai kemudahan dalam menjalankan ibadah, mereka mau menelannya mentah-mentah.
Tetapi munculnya aliran dan paham sesat tersebut dapat kita tangkal agar tidak muncul aliran baru dan dapat kita berantas agar mereka mau kembali ke jalan yang benar, mau bertaubat dan mengakui semua kesesatan yang mereka lakukan.
Diantara beberapa cara dalam menangkal lahirnya aliran sesat tersebut adalah:
Mempelajari Ilmu agama sebagai dasar dan pedoman kehidupan dengan ajaran yang benar.
Membekali akal dengan Ilmu yang benar-benar jelas sumbernya.
Berijtihad denagn dalil yang kuat
Peran semua elemen umat islam dalam menjaga ajaran yang shahihah
D. Beberapa Aliran Sesat dalam Islam
Seperti yang telah kita ketahui bahwasannya kesesatan dan penyimpangan dalam ajaran Islam telah begitu merisaukan. Karena mereka muncul membawa ajaran baru yang menyalahi dan bertentangan dengan Islam. Dengan begitu mudahnya mengkalim bahwa ia adalah seorang nabi, al-Masih, al-Mahdi dan sebagainya.
Tidak dapat dipungkiri bahwa kemunculan mereka telah mencoreng dan telah mengobrak abrik tatanan ajaran Islam yang Shahihah. Entah dalam bentuk apa saja dan dalam model bagaimanapun, kesesatan adalah kesesatan. Berikut adalah uraian tentang beberapa aliran nyeleneh, menyimpang, sesat dan menyesatkan.
Lia Aminuddin; agama Salamullah
Lia Aminuddin atau yang populer disebut Lia Edden seorang wanita yang mengaku bahwa dirinya adalah seorang nabi dan rasul serta Imam Mahdi sekaligus penjelmaan dari malaikat jibril di dunia. Wanita tanpa dasar pengetahuan agama yang kuat menyatakan bahwa ia telah mendapat wahyu dan mendapatkan mu’jizat.
Ajarannya adalah dengan mendirikan agama baru yang dinamakan Salamullah yaitu agama parenialisme yang menghimpun seluruh agama di dunia. Abdul Rahman yaitu orang kepercayaannya dianggap sebagai Imam besar Salamullah serta Ahmad Mukti, puteranya adalah Nabi Isa.
Yang lebih ekstrim lagi, jika seseorang yang telah beriman kepadanya mencukur seluruh rambut yang ada di badan, lalu membakarnya, maka itu adalah suatu bentuk ibadah yang diperintahkan oleh ”Jibril” melalui Lia Eden. Dan barang siapa yang telah melakukannya sama seperti bayi yang baru lahir, bersih dan suci dari dosa.
Ajaran-ajaran yang dibawa oleh Lia Eden tentu saja sangat aneh dan jelas telah sangat menyimpang dari ajaran Islam. Ajarannya tersebut telah menimbulkan keresahan pada masyarakat, khususnya umat Islam.
Tetapi walaupun telah jelas kesesatannya, namun ternyata masih banyak umat islam yang lebih bodoh dainya. Mereka beriman dan mempercayai semua yang diajarkan dalam agama Salamullah ini. Pengajian-pengajian yang sering dilaksanakan di rumah Lia Eden diikuti oleh banyak orang. Semakin hari semakin banyak.
Sehingga pada hari selasa, 4 November 1997, Lia Eden dimintai keterangan oleh Sekretaris Komisi Fatwa MUI. Dalam penjelasannya, Lia mengakui bahwa dalam dirinya bersemayam Ruh al-Kudus, malaikat Jibril. Lia mengakui bahwa ajarannya adalah haq (benar) dan semuanya datang dari malaikat Jibril.
Pada sidang MUI tanggal 11 November dan 3 Desember 1997 membahas masalah ”kemungkinan manusia pada saat ini (setelah wafatnya Rasulullah SAW) didampingi dan dapat berkomunikasi serta mendapatkan ajaran dari Malaikat Jibril.”
Tidak memerlukan waktu yang lama hasilnya pada tanggal 22 Desember 1997, MUI menyatakan dengan tegas bahwa ajaran Lia Eden dengan Salamullahnya adalah ajaran sesat dan menyimpang dari akidah.
Al-Qiyadah Al-Islamiyyah
Satu lagi geger tentang pemahaman Islam yang baru adalah seputar aliran Al Qiyadah Al Islamiyah. Pendiri aliran itu, Ahmad Moshaddeq, seorang pensiunan PNS PemProv.DKI di bidang Olahraga, sejak 23 Juli 2006 setelah bertapa selama 40 hari 40 malam di gunung bunder, Bogor, mengaku dirinya mendapat wahyu dari Allah mengaku sebagai Rasul menggantikan posisi Nabi Muhammad SAW serta Al-Masih Al-Maw’ud.
Islam sudah sempurna, dan yang menyatakan sempurnyanya islam adalah Allah Swt sendiri. Dan Rasulullah Saw. telah mencontohkan dengan lengkap bagaimana memahami dan mengamalkan sempurnanya Islam. Maka kalau sekarang ada yang berusaha untuk menyatakan menyempurnakan ajarannya Rasulullah SAW., ini njelas suatu kesesatan Apalagi wangsit yang didapat untuk menyempurnakan ajarannya Rasulullah saw ini didapat dengan cara bertapa di sebuah Villa.
Al-Qiyadah Al-Islamiyyah sebagai sebuah gerakan dengan pemahaman keagamaan yang sesat, telah menerbitkan sebuah tulisan dengan judul “Tafsir wa Ta’wil”. Tulisan setebal 97 hal + vi disertai dengan satu halaman berisi ikrar yang menjadi pegangan jama’ah Al-Qiyadah Al-Islamiyyah.
Sebagai gerakan keagamaan yang menganut keyakinan datangnya seorang Rasul Allah yang bernama Al-Masih Al-Maw’ud pada masa sekarang ini, mereka melakukan berbagai bentuk penafsiran terhadap Al-Qur’an dengan tanpa kaidah-kaidah penafsiran yang dibenarkan berdasarkan syari’at, ayat-ayat Al-Qur’an dipelintir sedemikian rupa agar bisa digunakan sebagai dalil bagi pemahaman-pemahamannya yang sesat. Seperti tafsir ayat berikut ini:
!$oYøym÷rr'sù Ïmøs9Î) Èbr& ÆìoYô¹$# y7ù=àÿø9$# $oYÏ^ãôãr'Î/ $oYÍômur ÇËÐÈ
Lalu kami wahyukan kepadanya: "Buatlah bahtera di bawah penilikan dan petunjuk Kami....” (al-Mu’minun [23] : 27)
Mereka mengatakan bahwa yang dimaksud bahtera itu adalah amsal dari al-qiyadah yaitu sarana organisasi dakwah yang dikendalikan oleh Nabi Nuh sebagai nahkoda.Ahli Nuh adalah orang yang beriman, binatang ternak adalah umat manusia, serta lautan adalah bangsa Nabi Nuh yang musyrik. (lihat Tafsir wa Takwil hal. 43)
Demikianlah upaya mereka mempermainkan Al-Qur’an guna kepentingan gerakan sesatnya. Sungguh, seandainya Al-Qur’an yang diturunkan kepada Rasulullah -shallallahu ‘alihi wasallam- boleh ditafsirkan secara bebas oleh setiap orang, tanpa mengindahkan kaidah-kaida penafsiran sebagaiman dipahami slaful ummah, maka akan jadi apa islam yang mulia itu ditengah pemeluknya ? Al-Qiyadah Al-Islamiyyah hanya sebuah sample dari sekian banyak aliran/paham yang melecehkan Al-Qur’an dengan cara melakukan interpretasi atau tafsir yang tidak menggunakan ketentuan yang selaras dengan pemahaman yang benar.
Buku Tafsir wa Ta’wil ini berusaha menyeret pembaca kepada pola pikir sesat melalui penafsiran ayat-ayat mutasyabihat menurut versi Al-Qiyadah Al-Islamiyyah sebagaimana diungkapkan pada hal. iii poin 4 : “Kegagalan orang-orang memahami Al-Qur’an adalah mengabaikan gaya bahasa Al-Qur’an yang menggunakan gaya bahasa alegoris. Bahasa simbol untuk menjelaskan suatu fenomena yang abstrak.”
Al Qiyadah Al Islamiyah dianggap menyimpang karena menganggap Nabi Muhammad SAW bukan sebagai nabi terakhir. Aliran ini juga tak mewajibkan umatnya menjalankan salat lima waktu, berpuasa, maupun ibadah haji lantaran dianggap belum turun perintah Allah untuk menjalankan itu. Mereka juga beranggapan saat ini baru memasuki periode Mekah dengan ajaran pokok menegakan aqidah Islamiyah.
Dan pada tanggal 4 Oktober 2007, MUI mengeluarkan Fatwa sesat dan menyesatkan bagi al-Qiyadah al-Islamiyyah.
Ahmadiyyah
Ahmadiyyah didirikan oleh Mirza Ghulam Ahmad di Qadian(dulu India), satu kota di Pakistan. Mirza lahir 15 Februari 1835 dan meninggal 26 Mei 1906 di India.
Ahmadiyyah masuk ke Indonesia tahun 1935, dan kini telah memiliki lebih dari 200 cabang di seluruh Indonesia. Berpusat di Parung, Bogor, di sebuah gedung mewah, diatas tanah seluas 15 Ha.
Ahmadiyyah telah di larang dan dinyatakan sesat secara lokal dan Internasional, namun anehnya belum dalam lingkup nasional. LPPI dan MUI serta ormas-ormas Islam tingkat pusat telah berulang kali mengirim surat kepada pemerintah pusat dan Kejaksaan Agung, tapi belum membuahkan hasil. Namun pada akhirnya pengesaah tentang status sesat Ahmadiyyah akan segera dikeluarkan.
Ajaran-ajaran pokok Ahmadiyyah antara lain Mirza Ghulam Ahmad adalah seorang Nabi dan Rasul utusan Tuhan, meyakini bahwa kitab Tadzkirah sama sucinya dengan Al-Qur’an bahkan lebih besar, wahyu akan tetap turun hingga hari kiamat begitu juga nabi dan Rasul, Kota suci bukan Makkah dan Madinah, melainkan Qadian dan Rabwah, mereka memiliki Syurga di qadian dan rabwah yang sertifikat kaplingnya dijual kepada jamaah denngan harga yang sangat mahal, wanuta ahmadiyyah haram nikah dengan laki-laki selain ahmadiyyah tetapi laki-laki ahmadiyyah boleh kawin dengan selain ahmadiyyah, tidak boleh bermakmum dengan selain imam ahmadiyyah, serta mereka memiliki kalender sendiri dengan nama bulan; 1. Suluh, 2. Tabligh, 3. Aman, 4. Syahadah,. 5. Hirah, 6. Ihsan, 7. Wafa, 8. Zuhur, 9. Tabuk, 10. Ikha, 11. Nubuwah, 12. Fatah. Sedangkan nama tahunnya adalah Hijri Syamsi (HS)
Walaupun di Pakistan sendiri Ahmadiyyah telah dinyatakan bukan dari Islam, diperkuat dengan Rabithah Alam Islami (Liga Dunia Islam) di Makkah, tapi tetap saja keberadaannya dilindungi undang-undang yang berlaku di Indonesia tentang kebebasaan memeluki agama dan kepercayaan. Apalagi bagi orang-orang yang mengagungkan HAM, melarang ataupun membubarkan ahmadiyyah adalah pelanggaran. Ini sungguh memilukan.
Masih banyak aliran ataupun paham yang berkembang mengatas namakan Islam atau pembaruan yang ada di Indonesia maupun di belahan dunia lainnya. Yang jelas, kesesatan adalah kesesatan. Ijtihad boleh dan dianjurkan oleh agama, tapi jika pemikiran yang telah merubah pokok-pokok dasar agama, maka hal ini tidak dapat dibiarkan.
BAB III
Kesimpulan
Dari uraian singkat di atas dapat kita simpulkan bahwa :
Konservatisme maupun modernitas dalam Islam dapat dibenarkan dengan catatan tetap berada pada ajaran Islam yang benar.
Aliran yang sesat adalah aliran yang telah merubah pokok-pokok dasar ajaran Islam
Munculnya ajaran yang sesat karena kedangkalan Ilmu dari seseorang.
Daftar Pustaka
Madjid, Nur Cholis. Islam Doktrin dan Peradaban. Paramadina. Jakarta. 2005
Jaiz, Ahmad Hartono. Aliran dan Paham Sesat di Indonesia. Pustaka Al-Kautsar. Jakarta. 2002
Calil, Munawwar. KH. Kembali kepada AL-Qur’an dan As-Sunnah. Bulan Bintang. Jakarta. 1989
Turner, Bryan S..Runtuhnya Universalitas Sosiologi Barat, Bongkar Wacana atas Islam vis a vis Barat, Orientalisme, Postmodernisme, dan Globalisme. Ar-Ruzz Press. Yogyakarta.2002
Piper, Michel Colin, The High Priests of War . American Free Press, Woshington DC.2004
Husaini, Adian Wajah Peradaban Barat: Dari Hegemoni Kristen ke Dominasi Sekular-Liberal. Gema Insani, Jakarta. 2005
Diposting oleh van Tovich di 18.28 0 komentar
Label: Kuliah Hukum Islam
CINTA BAGIKU
Diposting oleh van Tovich di 16.29 0 komentar
Label: Getaran Nurani
RINDU BAGIKU
Rindu ini semakin menggebu
Merampas derita semu
Hancurkan hati beku
Tuliskan lewat lagu syahdu
Aku pun mulai menyatu
Pada malam yang hitam membiru
Rembulan tak pernah mau
Menghancurkan malam
Ia hanya bertasbih
Membelah gulita
Menyerukan panggilan suci
Menerangi Hati
Menggemakan Takbir
Kalam Ilahi....
Diposting oleh van Tovich di 16.03 0 komentar
Label: Getaran Nurani
ALHAMDULILLAH
Satu yang selalu ada
Menempati sendi-sendi jiwa
Dalam limpahan karunia-NYA
Dzat Maha Sempurna...
Alhamdulillah... Ya...Rabbi...
Syukurku mengiringi diri
Menambah iman di hati
Untuk selalu berserah diri
Menjadi hamba yang suci
Ampuni hamba...
Aku terpaku malu
Yang terus mengeluh peluh
Atas setitik ujian-Mu
Atas kehendak-Mu padaku
Atas semua ketetapan-Mu
Alhamdulillah...
Syukur...
Bukan kufur...
Sabar...
Bukan ingkar...
Bukan gerutu dan murka...
Alhamadulillah...
Aku...
Berserah diri pada-Mu...
Alhamdulillah....Alhamdulillah...
Alhamdulillah...
Biarkan Jiwa Ini bersyukur
Diposting oleh van Tovich di 22.58 0 komentar
Label: Getaran Nurani
JANGAN HENTIKAN LANGKAHMU SAUDARAKU...
Karena Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” (QS. Al-Insyirah [94]: 5-6) Tidak ada perjalanan yang lurus dan mulus. Semua jalanan memiliki hambatan, rintangan, dan tantangan yang berbeda. Di samudera yang luas membentang ombak dan badai siap menghempaskan dan menenggelamkan. Di daratan kerikil-kerikil tajam, jalanan berlumpur dan berlubang, hingga tebing dan jurang yang curam tersedia untuk menghambat perjalanan. Hingga nan jauh tinggi di udara, awan hitam nan tebal, kabut, hujan dan petir juga dapat menghentikan perjalanan panjang kita. Namun demikian perjalanan ini tak boleh berhenti dan harus terus dilanjutkan, karena ini bukanlah akhir dari perjalanan. Beginilah kehidupan, kita terus berpacu melawan dan mengalahkan setiap rintangan yang datang menghadang. Tak ada kata untuk berhenti, sebab berhenti sama maknanya dengan menunggu dan menjemput kehancuran.
Kisah Syekh Az-Zamakhsyari dan Semut
Seorang Ulama’ ahli dari banyak cabang ilmu pengetahuan agama dalam sejarah Islam. Namun beliau lebih terkenal sebagai ulama’ ahli gramatika bahasa arab (nahwu). Menjadi seorang ulama’ yang menguasai ilmu bahasa merupakan prestasi dan keberhasilan yang luar biasa dalam menghadapi rintangan. Betapa tidak, sejak usia dini telah mempelajari ilmu nahwu, tetapi hingga dewasa beliau tak kunjung paham dengan ilmu yang dipelajarinya. Bayangkan selama bertahun-tahun belajar, untuk membedakan antara subyek (fa’il) dan obyek (maf’ulbih) saja tidak bisa. Sementara teman-temannya telah mapu mengajar untuk adik-adik kelasnya. Kenyataan ini nyaris membuat Az-Zamakhsyari putus asa. Ia merasa amat malu denagn usianya yang semakin tua tetapi tidak tahu apa-apa, apalagi dia harus duduk dan belajar dengan anak-anak yang jauh dibawah usianya. Dan akhirnya beliau memutuskan untuk pergi meninggalkan tempat belajarnya. Ia telah berjalan cukup jauh, ia singgah di sebuah gubuk kosong. Ketika sedang beristirahat, ia melihat seekor semut merah kecil, yang menggigit dan menarik sisa buah kurma yang ukurannya sepuluh kali lipat lebih besar dari tubuhnya untuk dimasukkan ke sebuah lubang di tanah. Berkali-kali ia melakukannya, namun selalu gagal, sisa kurma itu selalu jatuh ke tanah. Az-Zamakhsyari merasa terpaku dengan kelakuan semut yang memiliki keuletan yang luar biasa mengagumkan. Setelah berkali-kali gagal, akhirnya semut itu berhasil juga membawa sisa kurma tersebut masuk kedalam lubang. Saat itulah terbetik pemikiran dalam bnak Az-Zamakhsyari, ” Seandainya aku melakukan seperti yang semut itu lakukan, niscaya aku akan berhasil.” Setelah mengucapkannya, lalu ia memutuskan kembali belajar dan membatalkan niatnya untuk berhenti. Hasilnya Az-Zamakhsyari benar-benar berhasil meraih impian dan cita-citanya. Mimpi dan cita-cita, yang di dalamnya terukir tekad, semangat dan etos kerja, memang seringkali membuat orang tak mau menyerah. Behkan seekor semutpun menghayati semangat ini, apalagi kita manusia.
Hamparan Bumi Masih Terlalu Luas
Terkadang terpaan dan guncangan hidup membuat dunia seakan teramat sangat sempit. Langkah kaki begitu terbatas. Dalam pandangan kita hanya ada satu pintu, di dalam ruang pengap tanpa cahaya. Dalam masa seperti inilah hanya dengan keimanan kita dapat mencari pintu-pintu lain untuk keluar dari kegelapan. Karena sejatinya dalam setiap masalah tentu terdapat banyak pintu untuk keluar. Karena kesulitan dan kemudahan selalu berjalan berdampingan. Berhenti dalam sebuah kesusahan adalah jalan menanti kehancuran. Kita ddiciptakan bukan untuk menjadi manusia yang gagal. Karena itu kita harus terus melagkahkan kaki, menapaki setiap celah yang ada. Seperti air yang terus mengalir, mencari celah yang dapat dilewati, lalu diam menggenangi serta mengumpulkan kekuatan untuk merobohkan beton yang menghadang. Bumi ini masih terlalu luasuntuk menampung gerak kita, bumi masih terlalu luas untuk menampung beragam upaya dan cita-cita kita. Bagaimanapun, masih terlampau banyak yang masih kita miliki. Dan teramat sedikit yang telah hilang dari diri kita. Di bumi ini kita terjatuh, tetapi masih ada sisi bumi kita yang lain yang menyuguhkan banyak harapan. Lalu kenapa harus merasa sempit atas semua keluasan ini?
Melihat Ujian Dengan Iman
Apalah arti sebuah kehidupan tanpa adanya sebuah ujian. Ujian merupakan sebuah jalan menuju hidup yang lebih baik. Dengan adanya ujian seseorang akan ditempa menjadi sesosok makhluk yang kuat. Tiada seorangpun yang tiada pernah merasakan ujian. Seorang mahasiswa dalam menjalani masa studi,dihadapkan dengan berbagai macam ujian sampai ia memperoleh gelar yang ingin dicapainya. Petani diuji dengan adanya berbagai macam hama, kekurangan pasokan air, hingga harga hasil panen yang jauh dibawah standar. Demikian pula jika seseorang telah menyatakan beriman, maka untuk membuktikan keimanannya ujian akan terus menyertainya. Seperti dalam Firman Allah, yang artinya;”Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: "Kami Telah beriman", sedang mereka tidak diuji lagi?” (Q.S.Al-Ankabut[29]:2). Jika kita memandang sebuah masalah adalah sebuah ujian dari Allah, maka yakinlah bahwa setiap kesulitan pasti ada jalan keluarnya. Kita akan merasakan manisnya ketika kita mampu mencapai level yang lebih baik. Semakin tinggi pohon, maka semakin besar pula angin yang akan menerpanya. Dan bagaimana jadinya ketika Rsaulullah dan para sahabat terdahulu memilih berhenti ketika segala makian, siksaan, embargo ekonomi, pengusiran, hinaan hingga pembunuhan dari orang kafir? Mungkin kita tidak akan pernah mengenal Islam. Tapi dengan Iman yang kokoh, beliau dan segenap sahabat tetap bertahan dan yakin bahwa ujian itu adalah awal dari kehidupan yang lebih baik.
Bersyukur (Sabar, Ikhtiar dan Tawakkal)
Pada hakikatnya, guncangan dan ketenangan, kesusahan dan kemudahan, kegagalan dan kesuksesan, semua adalah nikmat yang patut kita syukuri. Karena disanalah sebenarnya tersimpan banyak hikmah Lewat dua keadaan yang berlawanan tersebut memberikan keseimbangan dalam hidup kita. Dan juga sudah barang tentu lewat keadaan tersebut memberikan kesempatan kepada kita untuk lebih mengingat dan mendekatkan diri pada Allah, asalkan kita tidak memutuskan untuk berhenti. Itulah makna sabda Rasulullah SAW, ”Sungguh menakjubkan urusan seorang mukmin, semua urusan adalah kebaikan baginya, dan hal ini tidak diberikan kepada seorangpun kecuali orang mukmin.jika. Mendapat kesenangan ia bersyukurdan itu adalah baik baginya, dan jika ditimpa bencana maka ia selalu bersabar dan itu adalah baik baginya.” (Shahih Muslim”:5318) Kesenangan, kebahagiaan dan kenikmatan mengajak kita untuk bersyukur dan semakin giat dalam beramal dan berbagi sehingga Allah pun menambahkan nikmat-Nya lebih banyak lagi. Sedangkan ujian, cobaan dan kesusahan akan menciptakan kehati-hatian dan memberikan peringatan dini agar tidak larut dalam kemaksiatan. Saat kita sadar bahwa kita masih memiliki iman di dada kita, tentu kita akan senantiasa ingat kepada Allah Yang Maha Kuasa. Semua yang kita alami merupakan atas idzin dari-Nya. Dialah yang senantiasa memberikan semua yang terbaik bagi hambanya. Tak peduli apakah engkau kufur terlebih jika kita senantiasa bersyukur. Allah lah yang memberikan ujian, tentu Allah jualah yang akan memberikan jalan keluar. Tak ada kesulitan yang tiada jalan keluar. Selagi Iman masih melekat pada jiwa suci kita, tentu kita akan tetap berlaku benar, menghadapi masalah dengan benar, dan senantiasa berjalan pada serta menuju kebenaran....
Jadi... kenapa harus berhenti melangkah
mengapa harus berhenti berusaha
mengapa harus kehilangan asa
mengapa jadi tak berdaya
mengapa tak berdo'a
Karena Allah Maha Bijaksana...
Maju terus...Wahai Saudaraku
ALLAHU AKBAR....!!!
Diposting oleh van Tovich di 20.46 0 komentar
Label: d' Inspirations